Home  /  Alun-Alun Kota Malang

Alun-Alun Kota Malang

4
0

Wisata Murah, Unik dan Gratis!

Salah satu lokasi wisata di Malang yang harus kamu kunjungi bersama orang terkasih adalah alun-alunnya. Tidak hanya gratis, Alun-Alun Kota Malang pun memiliki banyak daya tarik dengan fasilitas tergolong memadai.

Kamu mungkin juga bingung saat mendengar nama alun-alun ini, sebab ada dua versi, yaitu Alun-Alun Kota atau Merdeka dan Alun-Alun Tugu atau Bundar.

Hal menarik dari alun-alun di Kota Malang adalah jumlahnya dua dengan nama yang serupa. Sehingga, seringkali calon wisatawan dibuat bingung mengenai nama dan alamat yang benar. Beberapa ada yang menyebutkan Alun-Alun Merdeka Malang, sementara lainnya menyebutkan Alun-Alun Bundar tau Tugu.

Nah, ternyata dua Alun-Alun Batu Malang ini memang terpisah, ya. Namun keduanya masih saling terkait, terutama mengenai sejarah di masa penjajahan Belanda dulu.

Alun-Alun Merdeka didirikan pertama oleh Belanda di tahun 1882, di mana konsep bangunannya berbeda dengan alun-alun khas Jawa lainnya. Pada awalnya taman di alun-alun ini ekslusif bagi pemerintahan kolonial saja.

Namun melihat banyaknya pribumi dan pedagang yang beraktivitas di tamannya, Belanda pun membiarkannya dan malah membuat alun-alun baru.

Lalu, pembuatan Alun-Alun Bundar yang bernama asli JP Coen Plein pun berlangsung pada 1917-1922. Kali ini tata letaknya akhirnya mengikuti pakem alun-alun Jawa, namun masih menegaskan gaya Eropa. Pusat pemerintahan pun berpindah ke sini.

Dua hal tersebutlah yang membuat Malang memiliki dua alun-alun dan menjadi keunikan tersendiri.

Latest Property Reviews

  • "Lorem ipsum dolor sit amet"
    Aliquam lorem ante, dapibus in, viverra quis, feugiat a, tellus. Phasellus viverra nulla ut metus varius laoreet. Quisque rutrum. Aenean imperdiet. Etiam ultricies nisi vel augue. Curabitur ullamcorper ultricies nisi. Nam eget dui. Etiam rhoncus. Maecenas tempus, tellus eget condimentum rhoncus, sem quam semper libero.
    4

POST A COMMENT

Write a Review

social profiles

Contact the property

You don't have permission to register